Sabtu, 26 Februari 2011

Jauh Bersama Rinduku ^^


 Bagaimana aku merasakan perasaan rindu ku ini ya ALLAH.
Saat kekasih ku jauh dari kedua mata dan keseharianku disini.
Ya ALLAH,,
Aku sangat merindukannya,aku ingin melihat dia tersenyum di hadapan ku.

Saat pertama kali aku Engkau mempertemukan aku dengan dia, aku merasa kebahagiaan yang penuh arti ya ALLAH.
Aku menjalani kehidupan ini begitu ceria,bagaimana mungkin aku bisa menutupi perasaanku terhadapnya kalau aku sangat mencintainya.

 
Dia adalah kekasihku yang sangat aku banggakan.Dia pria yang pernah aku kenal setelah 2 tahun lebih dia mendekati aku dan akhirnya aku menerima cintanya ,,
Namanya Imam al-fiqri.

Aku mengenalnya karena aku dan Imam sama-sama berkuliah di salah satu fakultas di bandung.Aku dan imam ingin sekali menjadi pengajar yang baik dan ramah sehingga orang-orang nantinya banyak yang membutuhkan ilmu kami,insya ALLAH.

Tapi setelah kami wisuda,kami sama-sama memiliki keinginan yang tinggi untuk mencari kerja yang halal dan upahnya bisa membutuhi kita.Akhirnya aku dan Imam setuju dengan niat kami yang tulus itu dan aku pun diterima mengajar di sebuah bimbingan belajar.Tapi Imam,dia di terima bukan sebagai pengajar tapi sebagai karyawan di Mesir walaupun seperti itu ia tetap ingin menjadi pengajar yang mulia.Akupun mendo’akannya…

Lalu mengapa hatiku berat untuk melihatnya pergi?
Karena memang aku tidak sanggup jauh darinya.Apa yang bisa aku lakukan agar dia tetap disini bersama ku seperti dulu?
Aku tidak bisa menjawabnya,karena aku harus tahu itu adalah IMPIAN nya.
Ya ALLAH,kuatkan lah aku dalam menghadapi ini semua.

Waktu pun tidak bisa aku hentikan.Akhirnya Imam pamit terhadapku untuk segera pergi dan menerima niatnya dengan bekerja di Mesir.Dia bilang kepadaku, “ jagalah kepercayaan ku fitrah,aku akan segera kembali dan melamar mu setelah aku menjadi orang yang sesungguhnya”.Akupun tidak bisa menahan air mata ku atas kepergiannya.
Hatiku berat untuk berkata “ aku tidak ingin kau jauh dariku”.Aku mencoba merelakannya untuk tetap berangkat dan aku hanya bisa menitipkan Imam kepada ALLAH SWT yang juga mencintainya.

Do’a ku tetap mengiringi jalan mu karena aku pasti merindukan mu disini.Aku memohon kepadaMU agar kau selalu bahagia di sampingnya ya ALLAH.Jagalah dirinya,jagalah cintanya dari orang-orang yang benci terhadapnya.


Sekarang dia semakin sibuk dengan pekerjaannya.Baru hari ini setelah 2 minggu dia tidak memberi kabar kepadaku.Alhamdulillah ternyata dia baik-baik saja disana, dan ternyata dia sangat mencintai pekerjaannya.Baru selesai sholat dzuhur Imam memberi kabar dirinya lewat telpon,akupun senang mendengarnya.Setelah itu hampir 1 tahun Imam semakin sibuk dengan pekerjaannya sampai tidak lagi memberi kabar kepadaku,hufh mudah-mudahan dia tidak pernah lupa kepadaku..


Cepat lah kembali kesini, banyak hal yang ingin aku katakan terhadapmu J..
Sudah lama aku tidak mendengar nasihat mu yang penuh arti J..

Satu hal yang harus aku ingat dari mu walaupun kau tidak pernah bicara lagi tentang itu kepadaku,sejak dirimu jauh disana..
Tapi bagiku itu bukan kata-kata melainkan aku selalu mengingatnya.


Aku harus ingat kepada tuhan pencipta menusia.Aku harus tetap mendekatkan diri kepadaNYA,apapun masalah yang datang kepadaku hanya DIA yang mampu membantuku.Termasuk cintaku karena ALLAH.karena dia aku bisa mencintaimu setulus hatiku begitupun dengan mu kepadaku J..


Aku juga tidak pernah lupa untuk mengingatkan mu untuk tetap bersujud kepadanya dan aku tahu kau pasti melakukannya karena cinta mu besar terhadapNYA.


Karena mata hatiku selalu melihat mu J


Lalu mengapa aku selalu meneteskan air mata ketika aku teringat kepadamu?
Setiap kali aku selesai berdo’a kepada ALLAH SWT ?
Hanya satu yang dapat aku katakan kepada mu kasih ku..
Aku sangat merindukanmu………
Aku sangat merindukanmu………
Kembalilah untukku
Kembali cintaku
Aku ingin melihatmu

Kau harus tahu aku tertidur di balut kerinduan.
Aku berharap bisa bertemu dengan mu walaupun itu lewat mimpi J

Aku tetap menunggu mu..
Melewati kesibukan hari-hariku bersama cinta.
Hehehehe..  J
Aku akan tetap semangat menjalani ini demi dirimu.
Karena kau juga semangat menjalani aktivitasmu dengan cintaku.
Cepat lah kembali..
do’a ku selalu menyertaimu..

Sahabat-sahabatku juga selalu memberi semangat J
Dan mereka selalu membuat ku untuk tetap tersenyum dan sabar menantimu.
Mereka juga bagian dalam hidupku..
Nita,rani,dan dery..
Terima kasih sahabatku J

Aku mendengar kabar kau akan pulang setelah lama disana.
Bagaimana hatiku tidak bahagia mendengar kabar itu.
Berarti kau akan kembali di hadapanku.
Ya ALLAH,,diriku  tidak sabar menanti kabar bahagia itu.
Hmmm. . . . JJJ

Imam kekasihku kembali..
Terima kasih ya ALLAH…
Apa yang Engkau perlihatkan oleh ku adalah anugrah yang besar kepadaku.
Aku tidak bisa menahan air mata kerinduanku ketika ia memanggil nama ku saat kami bertemu..
Dia ternyata telah sukses dan kembali untuk melihat orang-orang yang sangat ia cintai.
Ini kebahagiaan buat ku dan buat semua orang yang mencintaimu Imam kasihku.

Aku sangat bahagia bisa bertemu dengan mu lagi.
Aku bahagia bisa cerita banyak kepadamu.
Aku bisa bersandar di bahu mu dengan kelelahan perasaan rinduku kepadamu selama ini.
Aku bisa mencurahkan kebahagiaanku karena ALLAH SWT.
Semua yang sudah aku lewati selama kau tidak berada disni..
Banyak hal yang harus aku hadapi.
Bagaimana aku bisa melewati semuanya tanpa kehadiranmu.
Sekarang kau telah kembali dan aku dapat melihat mu lagi..

Imam memohon maaf kepadaku.
Maaf selama ini telah sibuk dengan pekerjaannya dan tidak ada niat untuk melupakan ku disini.
Semua yang dia lakukan demi masa depan dan semua janji nya terhadapku.
Untuk segera melemarku setelah ia benar-benar menjadi orang.
Apa yang aku lihat dia begitu berubah sangat berubah…
Dia lebih dewasa dan sangat berpegang oleh komitmen..
Aku bahagia bisa memiliki hatinya ya ALLAH..
Dia mengikat diriku dengan cincin pertunangan kami..
Aku akan tetap menjaga cinta kami walaupun dia akan kembali untuk bekerja.

Bagaimana pun aku harus menunggu Imam agar aku menjadi istrinya yang sah.
Aku akan tetap berdoa kepada ALLAH SWT..
Beberapa bulan Imam pun kembali dari pekerjaannya.
Dan akhirnya Imam akan menikahi ku.
Subhanallah apakah ini buah dari kesabaranku ya ALLAH SWT ?
Ini adalah kado terindah yang pernah aku miliki.
Ya ALLAH SWT, ini karenaMU..
Karena cinta yang Engkau turunkan buat kami berdua.
Terima kasih ku J

Kita telah menyebar undangan.. J

Hari bahagia aku dan Imam
Telah berlangsung dengan lancar dan penuh kebahagiaan..

Mereka tetap hadir untuk mengisi acara bahagia ku..
JJJ

Hidup bersama orang yang kita cintai bagiku lebih dari segala-galanya di dunia ini.
Ibadah terhadapMU adalah sumber agar cinta kami kekal di akhirat ya ALLAH SWT..
Berlangsung sederhana berumah tangga penuh kasih dan sayang,
Akupun tinggal menghitung waktu bagaimana aku bisa memberi kelengkapan di tengah-tengah cinta kami..
Hadirnya si buah hati J

Imam suami ku tetap ada untukku saat aku mengandung buah hati kami..
Dia adalah suami ku terbaik di dunia ini…


Akhirnya aku melahirkan putra pertama kami yang di beri nama Putra imam anugrah..
Lengkap rasanya ya ALLAH..
Kau begitu mulia J


Dan yang kedua aku melahirkan putri kami yang di beri nama Putri fitrah adilla


Hehehehe J
Terakhir alhamdulillah aku memiliki putri terakhir yang di beri nama Putri Kayla humamira



Ini lah keluarga ku yang sebenarnya J


Cerita di balik kerinduan ku J
Aku tetap mencintaimu suami ku
Dan aku akan tetap menjaga putra putri kita
Ayah dan bunda mencintai kalian
Anak-anakku

( Dhita sundary dalimunthe )
1013010009

8 komentar:

  1. cpt nikah tha biar cpt dpt anak
    :P
    :D
    hee hee

    BalasHapus
  2. subhanallah......
    Allah pasti kan memberikan yg terbaik bagi hamba-hamba Nya yg bersabar..
    smoga kta termasuk ke dalam golongan tsb..
    aminn..

    BalasHapus
  3. ditaaa ceritanya oke :) trus juga menarik karena disertai gambar ilustrasi :) BAGUS

    BalasHapus
  4. Dyt jalan ceritany sudah bagus, tapi supaya cerpennya lebih bagus lagi blajar tentang cara penulisan cerpen yaa :)

    BalasHapus